CILACAP – CMI News : Kecelakaan laut terjadi di perairan Pantai Bunton Cilacap, dimana sebuah kapal terbalik saat menabur jaring tepatnya di perairan sebelah barat PLTU Bunton Kecamatan Adipala Kabupaten Cilacap.
Menurut informasi dari saksi mata, Neno, bahwa kapal nelayan pada Jumat (2/8/2024) sekira pukul 04:00 wib, sebuah kapal nelayan sedang menabur jaring di sebelah PLTU Bunton, karena terlalu kepinggir, kapal tergulung ombak dan terbalik.
“Tergulung ombak dan terbalik saat menabur jaring karena terlalu kepinggir. 1 orang selamat, 1 meninggal dan 1 lagi hilang”, ucapnya.
Dibantu masyarakat sekitar, lanjut Neno, meminta pertolongan kepada pihak terkait, namun belum membuahkan hasil, selanjutnya melaporkan ke Basarnas.
Mendapatkan laporan adanya kecelakaan laut, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Basarnas Kantor SAR Cilacap, Abdullah, langsung mengirimkan 1 tim rescuer untuk melakukan pencarian dan pertolongan terhadap survivor dan korban kecelakaan kapal di perairan Bunton, pada pukul 06:05 wib.

“Pukul 06:40 wib, tim SAR gabungan tiba di lokasi kejadian, selain melakukan assessment, tim SAR juga mempersiapkan peralatan. Metode yang digunakan, kita lakukan penyisiran di tepian Pantai, dan melakukan penyisiran di permukaan air menggunakan Rubber Boat”, jelas Abdullah.