CMI. Pemalang – Pemerintah Kabupaten Pemalang berfokus pada upaya menerapkan sistem merit dalam manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN). Hal ini terungkap dalam acara pembinaan tata kelola ASN yang diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) .
Kegiatan tersebut dihadiri oleh narasumber dari Asisten Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Sumardi, yang memberikan sosialisasi untuk mewujudkan sistem merit dalam manajemen ASN.
Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, menyatakan komitmennya untuk menerapkan manajemen talenta yang akan menilai kinerja dari awal, “berdasarkan kapasitas dan kapabilitas orang yang sesuai dengan bidangnya. Kita rasa bahwa sistem seleksi terbuka memiliki kelemahan dan akan ditinggalkan ke depannya,” kata Mansaur di pendopo kabupaten pada , Kamis (7/3/2024)
Selain itu, Bupati juga mengapresiasi Sumardi atas kehadirannya sebagai narasumber dalam acara tersebut. Pembinaan ini diikuti oleh 173 peserta, termasuk Sekretaris Daerah, Asisten Sekda, Kepala OPD, Pejabat Administrasi, dan Pejabat Pengawas, yang semuanya bersatu.
“Dalam upaya menuju birokrasi yang profesional dan berkinerja tinggi sesuai dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara.,” Pesannya.(SKM)