Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
MahasiswaPendidikan

674 Mahasiswa Ikuti Program Kampus Mengajar Angkatan Ke-7 Tahun 2024

×

674 Mahasiswa Ikuti Program Kampus Mengajar Angkatan Ke-7 Tahun 2024

Sebarkan artikel ini
program kampus mengajar tahun 2024
Example 468x60

Lampung, – Sebanyak 674 Mahasiswa dari perguruan tinggi di Provinsi Lampung telah bergabung dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) melalui seleksi Kampus Mengajar angkatan ke-7 tahun 2024. Senin (19/2/2024)

Mereka akan melakukan praktik mengajar selama satu semester di 140 satuan pendidikan yang tersebar di Provinsi Lampung.

Satuan pendidikan tersebut terdiri dari jenjang SD sebanyak 67 sekolah, SMP sebanyak 60 sekolah dan SMK sebanyak 13 sekolah.

Program Kampus Mengajar di Lampung ini merupakan intervensi pemulihan dan transformasi pembelajaran pada satuan pendidikan di daerah.

Pelepasan Mahasiswa Program Kampus Mengajar

Pelepasan para mahasiswa program Kampus Mengajar Angkatan ke-7 di Provinsi Lampung dilakukan oleh Direktur SMA Kemendikbduristek, Winner Jihad Akbar, di Aula Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Lampung, dikutip dari laman resmi Kemdikbud. Pada, Rabu (21/2/2024) melalui Siaran Pers Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor: 27/sipers/A6/II/2024.

Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan mahasiswa, kepala sekolah sasaran Kampus Mengajar, koordinator perguruan tinggi, perwakilan Dinas Pendidikan Kota dan Kabupaten Provinsi Lampung, dan Dosen Pembimbing Lapangan.

Dalam sambutannya, Jihad mengatakan bahwa Kampus Mengajar merupakan program prioritas yang bertujuan untuk mengurangi dampak learning loss yang diakibatkan oleh Pandemi Covid-19, khususnya di bidang literasi dan numerasi.

Example 120x600







Lembaga Bantuan Hukum Partner



IKLAN UCAPAN :