BREBES : Sedikitnya empat Kecamatan di Kabupaten Brebes, sejak Minggu malam 25 Februari 2024, terendam banjir yang diakibatkan hujan dengan intensitas tinggi.
Kecamatan terdampak meliputi, Kecamatan Larangan, Jatibarang, Wanasari, dan Kecamatan Brebes.
Terkait bencana banjir tersebut dibenarkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Brebes yang menginfokan ke Kantor SAR Cilacap.
Mendapat informasi tersebut, kita langsung mengirimkan 2 tim rescue dari kantor SAR Cilacap dan Unit Siaga SAR (USS) Banyumas, seperti disampaikan Adah Sudarsa, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) SAR Cilacap.
“Kita kerahkan 2 tim rescue ke lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi, tim terdiri dari kantor SAR Cilacap dan USS Banyumas”, ucapnya, Senin (26/2/2024).
Masyarakat terdampak yang berhasil di evakuasi oleh Tim rescue SAR Cilacap di bagi menjadi 4 wilayah, lanjut Adah, meliputi 36 orang di evakuasi oleh Tim Alfa dengan worksite Desa Kebonagung Kecamatan Jatibarang.
Selajutnya Tim Bravo melaksanakan evakuasi 1 orang warga di Desa Lengkong Kecamatan Wanasari. Tim Charlie worksite di Desa Rengaspendawa Kecamatan Larangan mengevakuasi 1 orang. Dan terakhir Tim Delta berada di Posko Gabungan di desa Jagalempeni Kecamatan Wanasari 2 orang dapat dievakuasi.
Sampai dengan malam hari, sekitar pukul 20:00 WIB, hari Senin, debit air sudah mengalami penurunan dan dinyatakan kondusif.